Tepatnya 6 Maret 2013 di SDN Lowokwaru II, siswa-siswi yang terpilih dari SD Muhammadiyah 4 berjuang dalam lomba PAI sekecamatan Lowokwaru. Terlebih dahulu diseleksi siswa yang akan dijadikan kandidat dari SD Muhammadiyah 4, mulai kelas I sampai kelas VI. Perlombaan yang diikuti ada lebih dari sepuluh dengan kategori putra dan putri. Diantaranya MTQ untuk putra dan putri, Hifdzul qur'an untuk putra dan putri, Asmaul Husna untuk putra dan putri, Muadzin, Sholat untuk putra dan putri. Dengan persiapan yang matang dari para guru sebagai pelatih dan siswa yang sangat semangat, akhirnya SD Muhammadiyah keluar sebagai juara umum kedua sekecamatan Lowokawaru Malang dalam bidang PAI. Berikut juara-juara yang diraih:
Juara I dalam lomba MTQ kategori putri oleh Ananda Jenny Yuwina kelas IV
Juara II dalam lomba MTQ kategori putra oleh Ananda Ahmad Aimur R. kelas IV
Juara II dalam lomba Hifdzul kategori putri oleh Ananda Hassheeva Majeedha kelas II
Juara III dalam lomba Hifdzul kategori putra oleh Ananda Husein kelas III
Juara II dalam lomba Asmaul Husna kategori putri oleh Ananda Shafira Yana Yasmine kelas V
Kejuaraan yang diraih dalam lomba PAI tersebut tak luput dari kerjasama dari guru-guru, antar lain Bu Mar selaku guru Agama, bu Idho selaku guru bahasa arab dan kemuhammadiyahan, dan guru kelas lainnya. Selain itu doa dari seluruh keluarga besar SD Muhammadiyah 4 Malang yang selalu lantunkan setelah sholat fardhu maupun sholat sunnah.
Selamat untuk prestasi kalian, dan teruslah berjuang......
Tidak ada komentar:
Posting Komentar